Rahasia Sukses Menjadi Seorang Marketing

Jangan Sombong Ketika Menjadi Atasan

Jangan Sombong Ketika Menjadi Atasan
 
Jangan sombong ketika menjadi atasan - Menjadi seorang atasan tentu merupakan sebuah impian bagi orang-orang yang bekerja. Tanggung jawab menjadi seorang atasan tidaklah mudah, sebagai seorang atasan anda harus bisa membangun team dan sistem untuk membesarkan perusahaan dimana anda bekerja. Oleh karena itu, utnuk mendapatkan jabatan sebagai seorang atasan hendaklah tidak menggunakan cara-cara yang kotor, apalagi menggunakan filosofi katak melompat. Apa itu filosofi katak melompat? Filosofi katak melompat adalah: sikut kiri, sikut kanan, injak bawahan, dan jilat owner. 

Seseorang yang mendapatkan posisi sebagai seorang atasan dengan menggunakan filosofi tersebut biasanya adalah orang-orang yang kurang kompeten dan cenderung tidak memiliki nyali untuk bersaing secara sehat didalam pekerjaan. Biasanya mereka akan menghalalkan berbagai macam cara untuk mendapatkan apapun yang mereka inginkan. Dan biasanya mereka akan melempar "bola panas" kepada bawahan mereka pada saat menghadapi suatu kondisi yang bisa membahayakan posisi mereka.

Bekerjalah dengan baik dan penuh tanggung jawab, biarkan pimpinan yang melihat kinerja kita. Dan apabila suatu hari anda mendapatkan tugas untuk menjadi seorang atasan, maka jangan menolaknya. Ambil kesempatan tersebut kemudian jalankan tugas dan tanggung jawab anda dengan semangat dan bersungguh-sungguh agar anda benar-benar bisa menjadi seorang atasan yang ahli di perusahaan tempat anda bekerja. Bangunlah team dan sistem yang bisa bekerja sama dalam menjalankan tugas dan pekerjaan  agar seluruh lini dalam perusahaan bisa berjalan dengan maksimal. 

Jadilah atasan yang bisa memberikan dan solusi bagi bawahan anda, berikan motivasi kepada team agar mereka semakin bersemangat didalam bekerja. Jangan sampai anda menjadi atasan yang dibenci oleh bawahan atau team anda, karena tanpa mereka tentunya anda bukanlah siapa-siapa. Jangan sampai nilai anda sebagai atasan justru disamakan atau bahkan lebih rendah bila dibandingkan dengan "atasan" (pakaian) yang diobral dipinggir jalan dimata bawahan anda, tapi jadilah atasan yang dicintai bawahan anda agar proses kerja bisa berjlan lancar dan komunikatif.

Salam Sukses Luar Biasa.
Tag : Supervisor
1 Komentar untuk "Jangan Sombong Ketika Menjadi Atasan"

"Selamat siang Bos 😃
Mohon maaf mengganggu bos ,

apa kabar nih bos kami dari Agen365
buruan gabung bersama kami,aman dan terpercaya
ayuk... daftar, main dan menangkan
Silahkan di add contact kami ya bos :)

Line : agen365
WA : +85587781483
Wechat : agen365


terimakasih bos ditunggu loh bos kedatangannya di web kami kembali bos :)"

Back To Top